Pengen coba olahraga padel pas jalan-jalan ke Bandung? Bisa banget! Mengikuti jejak Jakarta dan kota-kota besar di sekitarnya, sekarang sudah ada banyak tempat padel Bandung untuk kamu pilih. Umumnya, tempat padel di Bandung menawarkan suasana yang cozy, fasilitas yang oke, dan lokasi yang strategis banget. Nah, apa saja rekomendasi terbaiknya?
Rekomendasi Tempat Padel di Bandung
1. The Grand Central Court
Photo: The Grand Central Court via Instagram
- Alamat: Jl. Teuku Umar No.7, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132 (1,6 km dari Bobopod Dago)
- Jam buka: 06.00-22.00 WIB (Jumat-Minggu tutup pukul 23.30 WIB)
- Harga sewa: Rp275.000-Rp500.000 per jam
Di pusat kota Bandung, ada The Grand Central Court (TGC Court) yang menawarkan nuansa stylish, modern, dan premium.
Selain lapangan padel yang luas dan adem, tempat ini juga menyatu sama matcha cafe enak di Bandung, namanya Gacha Matcha! Jadi, habis puas olahraga, kamu bisa menyeruput minuman lezat. Penasaran sama menu dan harganya? Kamu bisa cari tahu di sini.
Nggak cuma tempat minum matcha, TGC Court punya area parkir yang luas, ruang tunggu ber-AC dengan banyak kursi empuk, shower room yang lengkap sama toiletries, dan loker pribadi. Wah, cocok banget buat olahraga sambil hang out!
2. The Good Padel Ciumbuleuit
Photo: Instagram The Good Padel Ciumbuleuit
- Alamat: Jl. Gunung Kareumbi No.3/B, RT.01/RW.05, Ciumbuleuit, Kec. Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40142 (5,1 km dari Bobopod Dago)
- Jam buka: 06.00-22.00 WIB
- Harga sewa: Mulai dari Rp300.000 per jam
Adakah tempat padel Bandung yang komunitasnya seru dan aktif banget? Ini pertanda kamu musti coba main di The Good Padel Ciumbuleuit. Pasalnya, para pemain di sini sering mengadakan acara bermain dan berlatih bersama. Pemula dan pendatang baru juga bisa ikutan, lho!
Klub ini menyediakan 2 lapangan ganda dengan kanopi beratap yang melindungimu dari hujan dan teriknya sinar matahari. Namun, sirkulasi udaranya tetap segar dan optimal karena nggak sepenuhnya tertutup.
Fasilitas pendukung di sini meliputi kamar mandi dan shower yang bersih, serta adanya pelatih berpengalaman dari Amare Academy kalau kamu membutuhkan coaching profesional.
3. The Casablanca Padel Club
Photo: Instagram Casablanca Padel Club
- Alamat: Jl. Arjuna No.46, Arjuna, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40174 (1,4 km dari Bobopod Paskal)
- Jam buka: 06.00-00.00 WIB
- Harga sewa: Rp295.000-Rp325.000 per jam
Sebelum menjamurnya banyak lapangan padel Bandung yang hits belakangan ini, tentunya ada satu spot yang muncul duluan sebagai trendsetter. Nah, tempat tersebut adalah The Casablanca Padel Club alias destinasi padel pertama di Kota Kembang.
Kamu nggak perlu khawatir kepanasan atau kehujanan kalau main padel di sini karena lapangannya sudah full indoor. Di tiap lapangan juga tersedia kursi tribun penonton untuk melihat pemain lain atau sekadar istirahat. Terus, kalau kamu nggak punya perlengkapan padel sendiri, kamu bisa beli di tokonya langsung biar nggak perlu pergi jauh-jauh.
Haus atau lapar habis main padel? Jangan khawatir, tempat ini juga punya deretan booth ala food court yang menjual aneka minuman kekinian dengan cita rasa segar dan makanan lezat! Suasana tropis minimalisnya pasti bakal bikin kamu betah berlama-lama nongkrong. Oh iya, ada juga shower room lengkap untuk bersih-bersih sehabis keringatan.

4. Papadelulu Padel Club
Photo: Instagram Papadelulu Padel Club
- Alamat: Jl. Soekarno-Hatta No.7, Cibuntu, Kec. Bandung Kulon, Kota Bandung, Jawa Barat 40212 (4,8 km dari Bobopod Paskal)
- Jam buka: 06.00-00.00 WIB
- Harga sewa: Rp250.000-Rp350.000 per jam
Sama seperti Casablanca Padel Club, Papadelulu Padel Club juga termasuk salah satu pionir olahraga padel di Bandung dengan konsep yang super modern dan pelayanan yang ramah. Klub ini cocok banget buat kamu yang ingin belajar padel secara serius karena fasilitasnya lengkap abis.
Di sini, kamu akan menemukan lapangan indoor yang nyaman, gym dengan private class untuk pemula hingga pro, lounge, dan kafe. Jadi, sambil belajar main padel, kamu juga bisa mengasah stamina dan kekuatan ototmu di saat bersamaan!
5. Padel Hill
Photo: Padel Hill via Instagram
- Alamat: Jl. Sentra Dago Pakar Raya, Mekar Saluyu, Bandung (6,3 km dari Bobopod Dago)
- Jam buka: 07.00-22.00 WIB
- Harga sewa: Rp300.000-Rp350.000 per jam
Kalau kamu cari nuansa lapangan padel Bandung yang benar-benar berbeda, cobalah kunjungi Padel Hill. Lokasinya ada di Dago Atas, sehingga klub ini punya vibes yang lebih eksklusif sekaligus menenangkan.
Bayangin, kamu bisa bermain padel di lapangan outdoor-nya sambil menikmati udara Bandung yang sejuk dan pemandangan kota yang terhampar luas. Bahkan, pada siang hari dan cuaca cerah, kamu nggak akan gampang kegerahan karena sistem ventilasi udara yang oke.
Fasilitas yang ditawarkan di tempat padel Bandung satu ini sangat mendukung suasana santai karena ada lounge atau area nongkrong yang nyaman buat bersantai setelah sesi bermain. Klub ini juga menyediakan pelatih bersertifikat jika kamu pengen belajar dasar-dasar olahraganya dulu atau mengasah kemahiranmu.
Ada pula fasilitas sewa bola dan raket padel dengan harga mulai dari Rp60.000 untuk raket dan Rp120.000 untuk bola, jadi kamu tetap bisa main meski nggak punya perlengkapannya.
6. South Padel Club
Photo: South Padel Club via Instagram
- Alamat: Jl. Mekar Sejahtera No.8a, Mekarwangi, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40237 (5,9 km dari Bobopod Alun-Alun Bandung)
- Jam buka: 06.00-00.00 WIB
- Harga sewa: Rp250.000-Rp350.000 per jam
Ada satu lapangan padel Bandung yang baru buka dan sudah menarik perhatian karena nuansanya unik banget, yaitu South Padel Club.
Tempat ini punya total 3 lapangan (2 indoor dan 1 outdoor). Nah, bintang utamanya tentu saja lapangan outdoor-nya. Area ini dikelilingi dinding warna pink hangat yang bikin kamu berasa lagi di luar negeri, apalagi ditambah aneka tumbuhan hijaunya yang rindang.
Setelah main di lapangan, kamu bisa menyegarkan diri dengan istirahat di kafenya yang menyuguhkan matcha dingin dan aneka minuman kekinian lainnya yang fresh abis! Kafenya pun nggak kalah aesthetic dengan nuansa Mediterranean dan palet warna yang serupa sama lapangan outdoor. Cocok buat foto-foto!
Habis Main Padel di Bandung, Istirahatnya di Bobopod!
Photo: Bobobox Internal Asset
Setelah main padel cukup lama, tentu kamu bakal merasa lelah. Nah, kalau kamu lagi cari tempat istirahat dekat lapangan padel Bandung, pilih saja Bobopod! Lokasinya mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi atau umum dari berbagai tempat padel di Bandung, lho.
Dengan harga bermalam yang terjangkau, Bobopod menawarkan berbagai fasilitas futuristik dan nyaman. Kamu bisa istirahat di dalam Pod yang aksesnya menggunakan QR code dari smartphone saja, jadi keluar masuk lebih praktis.
Terus, di dalamnya tersedia tempat tidur empuk yang lega, Mood Lamp yang warnanya bisa diubah sesuka hati lewat B-Pad, dan Bluetooth Speaker kalau kamu pengen memutar lagu favorit dari smartphone.
Untuk keperluan makan minum, kamu bisa mampir ke Communal Area yang dilengkapi dengan microwave, dispenser air minum, banyak tempat duduk, colokan, dan akses free WiFi kencang! Lumayan buat nonton video atau update media sosial, kan?
Sudah tahu mau olahraga padel di mana pas jalan-jalan ke Bandung? Apa pun tempat pilihanmu, jangan lupa booking Pod dulu lewat aplikasi Bobobox supaya nggak kehabisan dan kamu bisa dapat promo paling hemat khusus buat pengguna aplikasi!
Featured Photo: Fernando Capetillo via Pexels
Lifestyle
News
Berita
News Flash
Blog
Technology
Sports
Sport
Football
Tips
Finance
Berita Terkini
Berita Terbaru
Berita Kekinian
News
Berita Terkini
Olahraga
Pasang Internet Myrepublic
Jasa Import China
Jasa Import Door to Door
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.